spesifikasi MacBook Air M1 2020

Apa saja spesifikasi MacBook Air M1 (2020)?

  • Tampilan layar: Layar Retina 13,3 inci dengan lampu latar LED dan teknologi IPS, resolusi 2560 x 1600 piksel
  • Chipset: Chip Apple M1
  • CPU: 8‑core dengan 4 core performa dan 4 core efisiensi
  • GPU: 7-core/8-core
  • RAM: 8 GB
  • Memori internal: SSD 256 GB/SSD 512 GB
  • Ukuran laptop: tinggi 0,41–1,61 cm; lebar 30,41 cm; tebal 21,24 cm
  • Berat laptop: 1,29 kg
  • Wi-Fi: 6 802.11ax, IEEE 802.11a/b/g/n/ac compatible
  • Ports: Dua port Thunderbolt/USB 4
  • Baterai: lithium-polymer 49,9Wh
  • Kamera: kamera faceTime HD 720p
  • Pilihan warna: Silver, Gold, Space Grey
BACA JUGA  Rekomendasi Speaker Bluetooth Advance Terbaik

Seperti apa desain MacBook Air M1 2020

Dibandingkan pendahulunya, tidak ada perubahan pada desain MacBook Air M1 (2020). Laptop ini masih mengusung desain ikonik MacBook yang terkesan kokoh dan premium berkat material aluminium yang digunakan.

MacBook Air M1 (2020) juga didesain ringan dan tipis dengan tinggi sekitar 1 cm dan bobot 1,29 kg. Praktis dan nyaman untuk dibawa kerja atau sekolah.

Apple juga sudah memakai Magic Keyboard pada seri ini. Dibandingkan butterfly keyboard yang bisa ditemukan pada beberapa MacBook seri terdahulu, tipe keyboard ini bisa memberikan pengalaman mengetik yang lebih menyenangkan.

BACA JUGA  Emulator Android Paling Populer untuk Laptop atau PC

Di bagian sudut kanan atas keyboard ini, sudah terdapat sensor Touch ID. Sensor Touch ID tersebut bisa dipakai untuk menyalakan perangkat dengan mudah tanpa perlu repot mengisi password setiap saat.

Apple juga menyertakan Trackpad Force Touch. Selain cukup lebar, Trackpad Force Touch ini mampu mendeteksi tekanan dan gerakan pada kursor dengan lebih responsif dan akurat.

BACA JUGA  Laptop Gaming Terbaik 2021

Sementara di atas layar, terdapat webcam 720p. Resolusi ini memang kurang memukau dibandingkan laptop lain yang sudah menawarkan resolusi 1080p. Namun, Apple mengklaim Apple M1 chip di MacBook ini bisa mendukung kinerja webcam yang tidak mengecewakan dengan rentang dinamis yang lebih baik dan minim noise.

Sedangkan untuk konektivitas, perangkat ini dilengkapi dua port Thunderbolt / USB 4 dan jack audio 3,5mm. Thunderbolt port tersebut dapat mendukung pengisian daya atau dapat digunakan untuk transfer data hingga 40GB/s.